10 Merek Mobil yang Tidak Laku di Amerika (Bagian 2) - The Kolor Superman

10 Merek Mobil yang Tidak Laku di Amerika (Bagian 2)

10 Merek Mobil yang Tidak Laku di Amerika (Bagian 2) - Bro sis ini lanjutan dari postingan 10 Merek Mobil yang Tidak Laku di Amerika (Bagian 1). Langsung aja ya :)

6. Jaguar XK

Jaguar XK

> Lama di showroom: 102,7 hari
> Penjualan Jan-Mei: 626 unit
> Harga: $84.500

Pada periode Januari-Mei 2014, Jaguar XK membutuhkan waktu sekitar 102,7 hari agar laku terjual, meningkat lebih dari dua kali lipat dibandingkan periode Januari-Mei 2013 yang hanya membutuhkan waktu 39,4 hari. Salah satu penyebab sulit lakunya kendaraan ini adalah harganya yang sangat mahal, yakni US$ 84.500.

7. GMC Yukon

GMC Yukon

> Lama di showroom: 112 hari
> Penjualan Jan-Mei: 2.932 unit
> Harga: $46.335

GMC hanya berada di belakang Porsche berdasarkan survei oleh J.D. Power. Menariknya, walaupun tingkat penjualan GMC Yukon meningkat 42% dari tahun lalu selama periode Januari-Mei, tapi jumlah hari dipajangnya GMC Yukon di showroom justru semakin lama, dari 62,4 hari pada 2013 menjadi 112 pada tahun ini. Seperti kendaraan lainnya, menurunnya penjualan Yukon karena keluarnya model terbaru.

8. Cadillac Escalade

Cadillac Escalade

> Lama di showroom: 115,5 hari
> Penjualan Jan-Mei: 1.498 unit
> Harga: $71.695

Cadillac Escalade merupakan salah satu mobil SUV dari General Motor yang paling lama terjual, selain Chevrolet Tahoe dan GMC Yukon. Ini juga merupakan kendaraan manufaktur yang paling lambat penjualannya, membutuhkan waktu sekitar 115,5 hari pada lima bulan pertama 2014. Pada periode yang sama di tahun 2013, penjualan Escalade hanya membutuhkan waktu 61,2 hari.

9. Mitsubishi Outlander

Mitsubishi Outlander

> Lama di showroom: 117,1 hari
> Penjualan Jan-Mei: 3.788 unit
> Harga: $22.995

Mitsubishi Outlander membutuhkan waktu sekitar 117,1 hari untuk dapat terjual. Hal ini sebenarnya merupakan peningkatan dibandingkan tahun lalu yang membutuhkan waktu sekitar 128 hari untuk menjual Outlander. Penjualan Outlander juga sangat baik tahun ini, meningkat 37% pada lima bulan pertama 2014.

10. Volvo S60

Volvo S60

> Lama di showroom: 155,5 hari
> Penjualan Jan-Mei: 1.777 unit
> Harga: $33.300

Volvo S60 merupakan mobil yang membutuhkan waktu paling lama untuk dapat terjual di Amerika Serikat, sekitar 155,5 hari pada periode Januari-Mei 2014. Ini meningkat lebih dari dua kali lipat dibandingkan pada periode yang sama di tahun 2013. Penjualan S60 juga menurun drastis, hanya 1.777 unit pada lima bulan pertama 2014, turun 13% dibandingkan periode yang sama di tahun lalu.

Sumber : oto.detik.com

Sekian postingan menarik dengan judul 10 Merek Mobil yang Tidak Laku di Amerika (Bagian 2). Terima kasih telah berkunjung ya bro sis :)