9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia - The Kolor Superman

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia - Bro and sis kali ini gue akan share 9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia, simak sampai akhir ya :) langsung saja...

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia


1. Sarang Harimau, Bhutan

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia

Terletak di tebing tertinggi di Kerajaan Bhutan Himalaya, Sarang Harimau dikenal juga sebagai Biara Palphug Taktsang. Tempat tersebut adalah tempat tersuci bagi umat Budha dan tempat ziarah bagi orang-orang Bhutan. Dibangun pada 1962 tempat bermeditasi Guru Padmasambhava selama tiga tahun, tiga bulan, tiga minggu, tiga hari dan tiga jam pada abad ke-8.

2. Machu Picchu, Peru

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia

Machu Picchu hingga kini masih menjadi tempat religius yang paling misterius di dunia dan menjadi salah satu dari tujuh keajaiban dunia. Machu Picchu terletak di lembah suci Peru. Kemungkinan bangunan tersebut di bangun pada tahun 1450, dibangun untuk Dewi Perawan Matahari.

3. Christ the Redeemer (Kristus sang Penebus), Brasil

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia

Patung tersebut seperti menjaga dan melindungi kota yang paling dramatis di dunia. Patung Kristus Penebus setinggi 38 meter dengan berat 635 ton merentangkan kedua tangannya ke arah kota Rio de Janeiro yang selesai dibangun 1931. Patung tersebut menjadi salah satu patung tertinggi di dunia, sebagai sebuah simbol yang terletak di ketinggian 700 meter di Corcovado sehingga hampir terlihat dari seluruh kota.

4. Gunung Olives di Israel

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia

Dihormati oleh semua cabang agama Kristen, bukit ini tidak hijau dan ditumbuhi pohon-pohon zaitun tetapi sebagai pemandangan dari tambok Kota Tua Yerusalem. Dijelaskan dalam Alkitab perjanjian lama, ketenaran gunung tersebut karena ada hubungannya dengan Yesus Kristus, tempat Yesus berdoa dan wafat kemudian naik ke surga setelah kebangkitannya.

5. Tebing Pantai Molokai, Hawai

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia

Tebing laut setinggi 1.000 meter di pantai Molokai, Hawai menjadi tebing tertinggi di dunia. Tempat ini dianggap paling suci oleh umat Katolik di seluruh dunia. Selama puluhan tahun tempat ini dikenal sebagai rumah bagi penderita Kusta yang diasuh oleh Pastor Damien dan Suster Marianne.

6. Gunung Olympus, Yunani

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia

Gunung tertinggi di Yunani dan salah satu yang paling menonjol di Eropa, Gunung Olympus menawarkan 52 puncak terpisah dan yang tertinggi mencapai 3.000 meter. Tempat tersebut juga dikenal sebagai rumah bagi 12 dewa dalam mitologi Yunani.

7. Piramid Giza, Mesir

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia

Berdiri dengan dasar bangunan yang dibuat oleh manusia selama 4.000 tahun lalu. Piramida Giza di Mesir sebagai tempat untuk pemakaman yang sangat mengesankan, termasuk sejumlah kompleks candi. Piramida Mesir ini termasuk dalam salah satu keajaiba dunia yang masih utuh. Bangunan yang dibangun dari jutaan batu kapur dan granit kini masih menjadi magnet bagi para wisatawan.

8. Gunung Kailash, Tibet

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia

Puncak Tibet ini dianggap suci oleh empat agama, yaitu Budha, Hindu, Jain dan Bonn. Tempat tersebut juga dipercaya menjadi rumah bagi Budha Demchok, sementara bagi umat Hindu melihatnya sebagai tinggal Dewa Siwa dan Parvati. Para peziarah dari kedua agama ini harus berjalan sejauh 6.600 meter ke gunung dan melingkar melintasi 52 km searah jarum jam.

9. Biara Seda, Tiongkok

9 Situs Rohani Paling Spektakuler di Dunia

Biara Seda di Sichuanm Tiongkok merupakan sekolah terbesar bagi umat Budha Tibet. Sekolah tersebut dimulai setelah revolusi kebudayaan pada tahun 1980 dan merupakan rumah bagi lebih dari 10.000 biarawan dan biarawati.