Inilah 6 Pesepakbola Tercepat di Dunia - The Kolor Superman

Inilah 6 Pesepakbola Tercepat di Dunia

Pesepakbola Tercepat di Dunia

Inilah 6 Pesepakbola Tercepat di Dunia - Kecepatan berlari bagi seorang pesepakbola sangatlah penting. Dengan berlari cepat, maka seorang pemain bola akan sulit dikejar oleh lawannya.

Saat ini, rekor pemain dengan kecepatan lari tertinggi adalah Arjen Robben yang merupakan seorang winger Bayern Munchen dan Timnas Belanda. Dia baru saja melebihi rekor kecepatan pemain Arsenal, Theo Walcott. Lalu siapa saja pesepakbola tercepat di dunia? Berikut daftarnya:

1. Arjen Robben

Pria kelahiran Bedum, Belanda itu merupakan pesepakbola tercepat di dunia saat ini. Dia mencatat top speed 37 km/jam saat Belanda menghancurkan Spanyol dengan skor 5-1 di ajang Piala Dunia 2014. Sebelumnya, kecepatan lari Robben hanya 30,7 km/jam. Dengan demikian, pria berusia 30 tahun itu melewati kecepatan lari Theo Walcott, yakni 35,7 km/jam.

2. Theo Walcott

Postur yang tidak terlalu tinggi, yakni 176 cm membuat Walcott lebih leluasa melakukan pergerakan. Bahkan kecepatan larinya mencapai 35,7 km/jam. Dengan kecepatannya itu, pria berusia 25 tahun tersebut sering memimpin pasukan Arsenal dalam membangun serangan balik.

3. Antonio Valencia

Tahun 2013, Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) merilis pemain paling cepat di dunia. Sungguh mengejutkan, pemain sayap Manchester United, Antonio Valencia merupakan pemain tercepat dengan kecepatan berlari mencapai 35,2 km/jam.

Namun rekor yang diciptakan oleh eks Wigan itu sudah dipecahkan oleh Walcott dan Robben. Kini, Valencia merupakan pemain tercepat ketiga di dunia.

4. Gareth Bale

Kecepatan pemain termahal di dunia ini kalah dari Valencia. Bale mencatat top speed 34,7 km/jam. Kecepatannya itu dicatat ketika Real Madrid meraih kemenangan 2-1 dari Barcelona di final Piala Raja tahun 2014.

Ketika itu Bale sempat mendapat dorongan dari bek Barcelona, Jordi Alba. Bale pun terlempar ke luar lapangan, tapi pemain Timnas Wales itu terus berlari mengejar bola. Dahsyatnya, kecepatan berlari Bale membuatnya bisa melewati hadangan Alba dan mencetak gol kemenangan Madrid.

5. Aaron Lennon

Siapa pemain tercepat di dunia kelima? Jangan sepelekan posturnya yang mungil, yakni 165 cm, tapi Aaron Lennon merupakan pemain tercepat kelima di dunia.

Saat berlari sambil menggiring bola, kecepatan pemain sayap Tottenham itu bisa mencapai 33,8 km/jam. Tak ayal, setiap pelatih yang menahkodai Tottenham selalu mengandalkan Lennon ketika melakukan serangan balik.

6. Cristiano Ronaldo

Saat usianya masih berusia 24 tahun, ketika itu dia masih menjadi pemain Manchester United, Ronaldo bisa berlari sejauh 100 meter dengan catatan waktu kurang dari 12 detik. Kini, kecepatan pemain yang lahir pada tanggal 5 Februari 1985 itu 33,6 km/jam. Dia merupakan pemain tercepat keenam. (Sumber : liputan6.com)

Sekian postingan menarik dengan judul Inilah 6 Pesepakbola Tercepat di Dunia. Terima kasih banyak telah berkunjung :)