Tips Buat Freelancer dan Pekerja Kontrak yang Ingin Beli Rumah - The Kolor Superman

Tips Buat Freelancer dan Pekerja Kontrak yang Ingin Beli Rumah

Tips Buat Freelancer dan Pekerja Kontrak yang Ingin Beli Rumah - Makin meningkatnya harga rumah saat ini, sangat sulit untuk membelinya secara tunai. Harga rumah layak huni di pinggiran Jakarta saja minimal Rp 300 juta. Makin nyaman lingkungan dan makin tinggi kualitas maupun luas rumahnya, makin mahal pula harganya.

Apa yang bisa dilakukan pekerja kontrak dan freelancer untuk mengatasi masalah ini? Perencana Keuangan dari ZAP Finance, Fitri Oktaviani mencoba memaparkannya seperti dikutip detikFinance dari situs resminya.

Tips Buat Freelancer dan Pekerja Kontrak yang Ingin Beli Rumah

Tips Buat Freelancer dan Pekerja Kontrak yang Ingin Beli Rumah


Pastikan pengeluaran Anda Walaupun pendapatan tidak tetap, pastikan pengeluaran Anda selalu tetap. Hitunglah jumlah pengeluaran rutin yang diperlukan setiap bulan, dan buat budgetnya.

Perlakukan pendapatan tidak tetap sebagai bonus Usahakan untuk membayar pengeluaran rutin hanya dari penghasilan rutin. Perlakukan pendapatan tidak tetap sebagai bonus, dan gunakan uangnya untuk tambahan tabungan/investasi dan membiayai pengeluaran tidak tetap.

Menabung lebih banyak Anda perlu menabung lebih banyak dari pekerja dengan penghasilan tetap, untuk mengatasi plafon KPR yang lebih rendah. Jumlah tabungan dan investasi yang lebih besar diperlukan agar dapat membayar DP atau uang muka properti dalam jumlah yang lebih banyak.

Cari alternatif pembayaran selain KPR Banyak perusahaan properti saat ini memberikan beberapa alternatif pembayaran. Jika belum mampu untuk membayar secara tunai, dan plafon KPR tidak memadai, pertimbangkan alternatif lain. Misalnya pembayaran langsung secara berkala ke developer dalam jangka waktu tertentu dengan bunga 0%.

Turunkan target Anda jika memang pilihan yang ada belum terjangkau, coba turunkan target Anda untuk memilih properti yang lebih kecil atau pun menunda pembelian hingga dana dibutuhkan tercapai. Jangan gunakan kredit berbunga besar (misalnya KTA/Kredit Tanpa Agunan) untuk menambah dana atau pun untuk membayar kekurangan uang muka.
Sumber : Detik Finance

Sekian postingan kali ini dengan judul Tips Buat Freelancer dan Pekerja Kontrak yang Ingin Beli Rumah. Semoga bermanfaat yah bro and sis :)